Selasa, 24 Mei 2011
KEPALA DINAS PETERNAKAN & PERIKANAN KARO DORONG PEMBENTUKAN ‘GAPOKNAK” · Sebagai wadah bernaung peternak dalam pencapaian swasembada dagi
KEPALA DINAS PETERNAKAN & PERIKANAN KARO DORONG PEMBENTUKAN
‘GAPOKNAK”
· Sebagai wadah bernaung peternak dalam pencapaian swasembada daging tahun 2014
NDOKUMSIROGA
Untuk mencapai swasembada daging sapi/lembu dan kerbau tahun 2014 yang diprogramkan pemerintah pusat, maka Pemkab Karo turut berperan serta dengan mendorong pembentukan kelompok ternak sebagai wadah peternak berkumpul sekaligus mengembangkan komoditi tinggi protein tersebut secara intensif,terpadu dengan penggunaan ilmu pengetahuan& teknologi tepat guna. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Karo Drh. Jenggi Surbakti kepada wartawan dalam kunjungannya ke lokasi peternakan sapi Gapoktan Radu Maju Desa Ndokumsiroga Kecamatan Simpang Empat, Senin (23/5) yang diterima langsung oleh Ketua Gapoktan Dasar Surbakti didampingi sekretarisnya Kalvin Ginting beserta anggota.
Ditambahkan Jenggi Surbakti mahalnya pupuk kimia ditambah biaya produksi pertanian karena kenaikan harga pestisida sedikit banyak telah membuat petani Karo berpikir keras agar sumber pendapatan mereka tidak berkurang. Umumnya kalau kita perhatikan di desa-desa setiap rumah tangga memelihara hewan secara pribadi untuk menambah penghasilan mereka disamping mengolah kotoran menjadi pupuk kandang. Tentunya pemeliharaan ternak secara pribadi mengalami beberapa kekurangan dibandingkan dengan berkelompok dan terpadu.
“ Untuk itu kita juga mendorong agar kelompok-kelompok ternak yang sudah ada dapat bergabung menjadi gabungan kelompok ternak atau GAPOKNAK sesuai dengan yang dianjurkan Dirjen Peternakan di Jakarta. Sehingga kesulitan dan kendala yang dialami peternak dapat diminimalisasi serta manajemen perawatan dapat lebih maksimal” papar Drh.Jenggi Surbakti lagi.
Di saat kunjungan kerja ini juga Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Karo drh.Jenggi Surbakti didampingi Ngikut Ketaren menyampaikan bahwa pihaknya terus melakukan pembinaan dan penyuluhan kepada peternak agar mengembangkan konsep mix farming atau pola pertanian dan peternakan terpadu dalam suatu lahan. Dimana sebuah peternakan didirikan di lokasi ladang yang juga ditanami dengan sayuran atau buah sehingga perawatannya dapat dilakukan sekaligus.
Kita sedang mensosialisasikan farming integrated (pertanian terpadu) yaitu petani memelihara sapi, kemudian fesesnya dijadikan biogas. Hasil olahan kotoran yang padat kemudian dijadikan pupuk organik atau kompos. Ini tentunya mengurangi biaya produksi petani karena sebagian pupuk telah tersedia ditambah lagi Tanah Karo tetap lestari ungkap drh.Jenggi Surbakti.
Ke depan Pemkab Karo di bawah pimpinan Bupati DR (HC) Kena Ukur Surbakti/Terkelin Brahmana SH malalui Dinas Peternakan dan Perikanan sedang berupaya membuat dan mengembangkan pakan yang berasal dari produk lokal yaitu kulit kopi,kulit coklat(kakao), markisal,bongkol jagung manjadi sumber makanan ternak. Hal ini juga akan mengurangi sampah serta meningkatkan pemanfaatan hasil sisa produk pertanian tersebut.
KAL
Keterangan Foto :
Kadis Peternakan& Perikanan Drh.Jenggi Surbakti memaparkan pentingnya pembentukan GAPOKNAK di Ndokumsiroga, Senin (23/5).
FOTO : KALVIN GINTING
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
Perkembangan produk-produk peternakan dan perikanan semakin maju seiring berkembangnya ilmu pengetahuan. Berikut beberapa produk peternakan dan perikanan :
PRODUK OBAT-OBATAN, VITAMIN, VAKSIN Produksi :
- PT. Sanbe Veterinary and Aquatic
- PT. Indosco Boster
- PT. Natural Nusantara
- PT. Wonderindo Pharmatama
- PT. Multifarma Satwa Maju
- PT. Sarana Veterinaria Jaya Abadi
- PT. Medion
- PT. Eka Farma
- Dll.
PRODUK PROBIOTIK DAN HERBAL Produksi :
- Pradiptha Paramita (Minaraya, Jampistres, GraciMax, Promix, GrowBig, Racun Lalat, dll.)
- Simba Plus (RajaLele, RajaGrameh, SPF, Nutrisi, Nature, dll.)
- Tamasindo Veterinary (Probio-7, Planton, Raja Siam, Raja Ikan, Proten 2000, dll.)
- Indosco Boster (Planktop, Sel Multi, Aqua Enzim, Manstap, dll)
- Nutrend International (Herbafarm Ternak dan Herbafarm Ikan)
PRODUK PERALATANAN PETERNAKAN dan HASIL PRODUKSI TERNAK :
- Mesin Penetas Telur Kapasitas 30, 50, 75, 100, 200, 500, 1000, 1500 butir
- Peralatan Peternakan Hewan Besar
- DOC/ Bibit Ayam Kampung dan DOD/Bibit Itik
- Calon Induk Itik Petelur
Maju Bersama Poultry Shop
Jl. Sudirman 242 (Simp. Bedagai – Depan Majestyk), Sei Rampah, Kab. Serdang Bedagai, Sumatera Utara
HP: 0852.57090.372
www.majubersamaps.com
Posting Komentar