Kamis, 23 Juni 2011

NFO BUAT BUPATI KARO TAK ADA TONG SAMPAH DI KAWASAN PAJAK BUAH BERASTAGI


INFO BUAT BUPATI KARO
TAK ADA TONG SAMPAH DI KAWASAN PAJAK BUAH BERASTAGI

BERASTAGI

Musim liburan bulan Juni ini membuat Berastagi setiap harinya ramai dikunjungi oleh anak sekolah yang sedang libur panjang. Salah satu kawasan yang menjadi tujuan utama wisatawan baik domestic ataupun luar negeri adalah Pajak Buah Berastagi dan Taman Mejuah-juah. Pantauan wartawan Kamis (23/6) jumlah kunjungan sangat ramai layaknya pada hari Minggu.
Tetapi sangat disayangkan fasilitas penunjang untuk para wisatawan masih snagat minim sekali dan memerlukan penanganan dari Pemkab Karo. Salah satunya adalah tong sampah sebagai tempat penampungan sampah sementara tidak ada ditemukan di kedua kawasan tersebut.
Akibatnya beberapa pedagang kios buah terpaksa menggunakan keranjang dari anyaman bambu bekas tempat buah dari petani sebagai tempat tong sampah sementara. Hal ini menunjukkan tidak ada komitmen dari Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya Karo, begitu juga dengan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Karo untuk menjadikan kawasan wisata ini semakin baik. Padahal sebulan yang lalu Bupati Karo telah memberi instruksi kepada seluruh SKPD dan PNS dalam enam bulan ini menunjukkan kinerja dalam mendukung pemerintahannya.
Kiranya Bapak Bupati Karo DR (HC) Kena UKur Surbakti dapat segera menginstruksikan dinas terkait tersebut melakukan langkah-langkah nyata agar keindahan dan kebersihan tetap terjaga dan tidak mencoreng wajah Berastagi. Langkah tegas seperti yang dilakukan Bapak Bupati harus dilaksnakan kembali.

KAL
KETERANGAN FOTO :

Keranjang dari anyaman bambu dijadikan tong samapah di Pajak Buah Berastagi, karena tidak ada tempat sampah.
FOTO : KALVIN GINTING

1 komentar:

Nelson Absony Barus mengatakan...

Rakyat kita terlalu pintar utk membuang sampah ditempatnya ... lupa belajar Budi pekerti .... terlalu banyak jenis mata pelajRN